Asal-usul baju kebaya - Pembaca semua tulisan kali tentang sejarah asal-usul baju kebaya, sebenarnya sudah banyak tulisan ini tersebar di dunia maya. Namun tak ada salahnya ModelBajuKebaya tampilkan lagi, bukan? Untuk silahkan pembaca lanjutkan ya. Baju Kebaya ini
memiliki asal usul yang sangat menarik yang perlu
anda ketahui. kebaya sendiri bisa kita merupakan busana atasan yang pertama
kali dikenakan oleh para wanita Indonesia, terutama perempuan-perempuan dari Jawa.
Asal-Usul Baju Kebaya |
Pada mulanya, kebaya dipadankan dengan
sarung dengan kaus cantik yang bermanik yang disebut dengan kasut manek yang
sampai pada akhirnya mengalami perubahan. Mengingat perkembangan zaman yang selalu berubah-berubah dari masa ke
masa, design baju kebaya pada saat itu juga populer sebagai busana para
perempuan Belanda yang membutuhkan pakaian yang cocok dengan iklim tropis di
Indonesia. Dan untuk model baju kebaya ini juga pernah populer di kalangan
perempuan China yang pada akhirnya munculah yang disebut dengan istilah kebaya
encim.
Asal-Usul Baju Kebaya |
Seiring dengan berjalannya waktu, kini baju kebaya telah
menjadi salah satu simbol feminisme, busana khas bagi perempuan yang sampai
saat ini telah menjadi busana nasional
dan dengan model baju kebaya yang sudah modern. Meskipun demikian, model design
baju kebaya ini juga pernah mengalami kemerosotan status pada masa penjajahan
Jepang yang mana baju kebaya pada saat itu telah diasosiasikan sebagai pakain
yang dikenakan oleh para penduduk pribumi tahanan dan para pekerja romusa yang
perempuan di zaman itu. Apalagi pada zaman pendudukan Jepang, di mana
kreativitas juga produktivitas bangsa Indonesia ditekan hingga level yang
paling rendah. Jepang di Indonesia memutus jalur perdagangan tekstil lengkap
dengan perlengkapan penunjangnya. Sehingga banyak rumah produksi baju kebaya menjadi
tutup dan hanya beberapa perusahaan batik saja yang bisa tetap bertahan.
Sehingga semua hal yang bersangkutan dengan baju kebaya menjadi sedikit
terhapus.
Asal-Usul Baju Kebaya |
Kemudian para wanita pejuang kemerdekaan yang masih menggunakan baju
kebaya kembali berusaha untuk mempopulerkannya kembaki, meski harus bersaing
dengan busana Barat yang dianggap lebih memerdekakan perempuan dari simbolisasi
kebaya pada masa lalu. Faktanya baju kebaya di zaman dulu memiliki sejarah
bahwa baju kebaya merupakan salah satu pakaian tradisional yang dikenakan para
wanita Indonesia yang terbuat dari kain kasa yang biasa dikenakan dengan
sarung, kain batik, atau dengan pakaian tradisional lainnya. Kemudian di zaman
penjajahan Belanda di Pulau jawa, sebagian wanita Eropa mula mengenakan baju
kebaya tersebut sebagai pakaian resmi. Yang mana dalam kesehariannya baju
kebaya telah dirubah dari yang hanya menggunakan barang tenunan mori dirubah
menggunakan sutera dengan sulaman yang warna-warni.
Asal-Usul Baju Kebaya |
Pakaian yang mirip dengan baju kebaya yang disebut nyonya
kebaya pertama kali diciptakan oleh orang-orang peranakan dari Malaka. Sehingga,
seiring dengan perkembangan zaman nyonya kebaya ini mengalami pembaharuan, juga menjadi terkenal di
kalangan wanita bukan asia. Terlepas dari baju kebaya tradisional, para ahli
fashion dan designer sedang mencari cara untuk melakukan pembaharuan serta memodifikasi
desain baju kebaya tersebut agar menjadi pakaian yang lebih modern. Yang mana
pada akhirnya baju kebaya itu dapat dipadu padankan dengan celana atau bahkan
dengan kain denim jeans lainnya. Demikian ulasan tentang asal-usul baju
kebaya. Silahkan baca juga artikel tentang Baju Kebaya Adat Bali.
0 komentar:
Posting Komentar